Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
Blogger Jateng

Cara Menonaktifkan Tanda Online di Instagram dan Terakhir Dilihat

Instagram telah menjadi salah satu platform media sosial yang paling populer karena dapat menghubungkan orang-orang dari seluruh dunia.

Namun, terkadang pengguna ingin memiliki privasi lebih saat menggunakan aplikasi ini, terutama ketika mereka tidak ingin orang lain melihat kapan mereka online atau terakhir kali aktif di Instagram.

Jika Anda ingin menonaktifkan tanda online dan terakhir dilihat di Instagram, maka Anda bisa mengikuti panduan langkah demi langkah yang akan membantu untuk menjaga privasi Anda dengan lebih baik.

Cara Menonaktifkan Tanda Online di Instagram

  • Buka Aplikasi Instagram
  • Klik ikon profil Anda di sebelah kanan bawah layar
  • Lalu, tekan pada ikon tiga garis mendatar yang terletak di sebelah kanan atas
  • Silakan Anda masuk terlebih dahulu ke menu pengaturan dan privasi
  • Gulir ke bawah hingga menemukan menu pesan dan balasan cerita
  • Maka di dalam menu pesan dan balasan cerita akan terdapat opsi tampilkan status aktivitas
  • Klik pada menu tampilkan status aktivitas
  • Lalu silakan nonaktifkan status aktivitas online dengan menggeser tombolnya hingga tidak berwarna
  • Dengan demikian, Anda sudah berhasil menonaktifkan tanda online di instagarm dan terakhir dilihat.
Namun, perlu diketahui bahwa setelah menonaktifkan tanda online dan terakhir dilihat, Anda juga tidak akan bisa melihat status online atau terakhir dilihat pengguna lain. Hal ini merupakan konsekuensi dari mengatur privasi akun Anda.

Jika Anda masih bingung mengenai panduan di atas, maka bisa melihat video di bawah ini karena sudah dijelaskan secara mendetail di video ini untuk cara menonaktifkan tanda online di instagram dan terakhir dilihat.


Akhir Kata

Dengan mengikuti panduan di atas, Anda dapat dengan mudah meningkatkan privasi Anda di Instagram dengan menonaktifkan tanda online dan status terakhir dilihat. 

Jaga privasi Anda dengan lebih baik saat menggunakan aplikasi ini, dan nikmati pengalaman berbagi momen-momen indah dengan teman-teman Anda dengan lebih aman dan nyaman.

Jika Anda mengalami kebingungan ketika mengikuti panduan di atas, maka kami sarankan untuk melihat video agar lebih paham.

Posting Komentar untuk "Cara Menonaktifkan Tanda Online di Instagram dan Terakhir Dilihat"